Selasa, 08 Januari 2013

Toko online yang nawarin COD di Batam tapi alamatnya di Jakarta

Berawal dari laporan seseorang yang mengaku telah mentransfer uang senilai 2 juta rupiah ke http://megatron-electronik.blogspot.com dengan nomor telepon call centre 082325952999 di menu "tentang kami" maka saya coba untuk melakukan penelusuran terhadap website tersebut.
Jujur saja, saya agak bingung mencari hal ganjil terhadap website ini, nomor call centre tersebut setelah saya trace ternyata belum ada laporan mengenai penipuan yang dilakukannya.

Saya juga sempat merasa yakin bahwa ini adalah website yang benar-benar menjual ponsel dan gadget-gadget lainnya. Penelusuran saya sempat lama di menu "Hub. Kami" dimana disana dia menawarkan juga kepada supplier lain untuk mensuply barang kepadanya untuk dijual. Dan yang lebih membuat saya bingung adalah dimenu itu juga dia menawarkan kepada publik untuk beriklan di websitenya, terlihat sepertinya seseorang yang sedang mencari uang secara halal.

Namun, setelah saya selidiki lebih dalam lagi, website ini milik seseorang yang mengaku sebagai Firman dengan alamat email firman_cell98@yahoo.com telah sembrono mengambil beberapa poto testimoni dari www.dinomarket.com seperti pada poto screenshoot berikut ini :

Jelaskan? dipoto itupun ada watermark tulisan dinomarketnya? simpulin sendiri aje yeh

Oke, ini yang paling telak, sepandai-pandainya tupai melompat pasti kelak akan jatuh juga, lihat dan perhatikan baik-baik screenshot berikut ini :


Gini saya jelasin, di tanda panah nomor satu, doi menyatakan bahwa dia bersedia COD alias Cash on Delivery untuk member saja dan untuk wilayah batam saja, yang jelas sama kayak kasus sebelumnya yang pernah saya ulas disini, member yang dia maksud itu siapa? saya sama sekali tidak menemukan menu registrasi member login di web site tersebut, bagaimana mungkin widget menu registrasi tersebut bisa ada disitu, lah wong webnya aja dibangun pake blogspot template standar dan dengan domain non berbayar lagi.

Nah ini yang gw maksud dengan tupai jatuh diatas, hehhehe pada tanda panah nomor dua, silahkan anda baca sendiri alamat yang dia berikan sebagai gerai offlinenya, Jakarta Barat saudara-saudara, nah bagaimana mungkin di mau COD di wilayah Batam tapi alamat dia di Jakarta? kesalahan fatal ini anehnya terjadi pada satu halaman web yang sama...ckckckck ceroboh sekali

Modusnya sama saja seperti website-website yang telah saya ulas disini, menerapkan DP 50% padahal sekali lagi saya tegesin saudara-saudara, bahwa di bisnis internet itu sama sekali tidak mengenal dengan yang namanya DP seperti pada transaksi konvensional, kecuali anda sedang bertransaksi dengan Bapak lu sendiri...hehhehhee neh screen shootnya :


Lihat saja poin 5 yang saya tandain panah diatas, baca dan terjemahkan sendiri dah....

Jadi kesimpulannya Website http://megatron-electronik.blogspot.com ini saya kasih 4 dari 5 skala tanda seru merah yang artinya perlu diwaspadai untuk anda melakukan Transaksi diweb ini. Sekian

!!!!

Minggu, 30 Desember 2012

Website penipu jualan BB yang mencatut Kakanwil Bea Cukai Riau

Judul yang aneh dan puanjang yah? emang, namanya juga SEO Bray....

Nah beberapa hari yang lalu, Detektif Maya mendapatkan komentar di menu "Tentang kami" dari seseorang  yang mengaku Heru Hermawan yang mengadukan bahwa dirinya telah merasa tertipu oleh sebuah website penjual Blackberry yang mengaku berasal dari Jakarta Pusat. Baca aja komentarnya di : http://detektifmaya.blogspot.com/p/about.html .

Dan tidak tanggung-tanggung, Mister Heru merasa sudah transfer uang sebesar 5 Juta RUPIAH...! Wowwww.....

Nah saya coba untuk masuk ke halaman http://www.supermarketonline2000.blogspot.com/ yang beliau maksud, pertama-tama sih saya tidak menemukan keganjilan disitu, ampir bener-bener meyakinkan saya bahwa ini adalah website penjualan blackberry yang terpercaya. Stress dengan hal ini, saya mencoba mengirimkan sms ke 085316887890 dengan kalimat seperti ini :"om saya minat bb tournya, bisa COD gak yah?" dan ternyata hingga tulisan ini saya posting, doi sama sekali gak ngebales sms saya tersebut...Binggooooooo!

Oke, saya coba lebih serius lagi untuk menelisik website tersebut lebih dalam lagi, ternyata webnya sangat berantakan, loading super lama, dan domainnya lagi-lagi gratisan. Saya mencoba menelusuri 3 dari sekian banyak poto bb yang di uploadnya, berikut hasilnya :



Poto ini terdapat juga di :
  • http://globalphone2000.blogspot.com/
  • semuahandphoneblackmarket.blogspot.com/2011_04_01_archive.html
  • id-id.facebook.com/public/Abdul+Sholeh
  • id-id.facebook.com/solehimah

Poto ini terdapat juga di :
  • distributorhp99.blogspot.com/2011_10_01_archive.html
  • riauiklan.blogspot.com/


Poto ini juga terdapat di :
  • globalphone2000.blogspot.com/2012_05_01_archive.html
  • www.kaskus.co.id › ... › Jawa Tengah & Yogyakarta › Semarang
  • jualmacammacamhandphone.blogspot.com/
  • batambeacukai.blogspot.com/
Dan masih banyak lagi website-website yang mengeklaim bahwa mereka berhak atas poto-poto tersebut, anehkan? bagi gw keanehannya gak sebates itu aja, coba anda perhatikan tulisan http://www.supermarketonline2000.blogspot.com/ yang di watermark di poto tersebut, setelah saya periksa ternyata di website-website lain beberapa tidak ada watermark itu, udah ngerti maksud saya? sini gw jelasin lebih detail lagi, Si A mengupload sebuah poto yang gak di watermark dengan sebuah tulisan, lalu Si B mendowload poto tersebut dan membuat tulisan berwatermark di poto Si A tadi, nah pertanyaannya sederhana aja, bisa gak hal ini di balik?...ayooooo...

Didalam dunia Photoshop, hal ini bisa saja dilakukan, namun sangat mustahil bisa detail hasilnya, saya mengatakan ini karna saya sangat memahami software adobe photoshop diluar kepala saya (tidak bermaksud sombong namun nama tengah saya adalah Photoshop...hehhehe)

Tapi ada yang jauh bikin saya terkejut lagi, ternyata pelaku dengan beraninya mencatut nama Nasar S. Tahu siapa Nasar S? beliau adalah Kakanwil bea cukai kepulauan Riau. Berikut penampakan poto websitenya :


Nah....meski secara tidak langsung beliau mengaku bernama Nasar S, namun akun Google plus yang dibuatnya jelas-jelas memakai nama Nasar S dan mencatut poto bapak Nasar S yang asli, gak percaya? baca aja di : http://www.depkeu.go.id/ind/Data/Daerah/patcor2.htm
Berikut penampakannya :



Oke deh, segitu aja dulu penelusuran Detektifmaya kali ini...mudah-mudahan bermanfaat...srupppppppp.....(nyeruput kopi lagi)

Selasa, 18 Desember 2012

Tips ampuh berbelanja Online

Berikut saya berikan tips berbelanja online agar tidak tertipu oleh pdagang online yang nakal. Tips ini berlaku jika anda dan pedagang tidak dapat melakukan transaksi secara COD atau dengan kata lain Anda berada dikota yang berbeda dengan pedagang. Silahkan disimak :
  1. Berpura-puralah anda sedang berada dikota yang sama dengan pedagang dan tawarkan untuk melakukan COD, jika dia menolak dengan alasan barang yang dijualnya adalah barang Black Market atau alasan lainnya, maka hentikan transaksi
  2. Mintalah scan KTP dan SIM pedagang lalu cocokan datanya, jika tidak cocok hentikan transaksi
  3. Jangan terpengaruh dengan testimoni-testioni yang dia berikan, jika anda bertransaksi via FB, lihatlah album sold outnya, baca komentar-komentarnya dan lebih bagus lagi jika anda bisa menemukan beberapa orang yang sudah melakukan transaksi dengan pedagang tersebut, hubungi mereka secara acak dan dengarkan apa pengalaman mereka setelah melakukan transaksi dengan pedagang, sebaiknya hal ini dilakukan kepada lebih dari lima konsumennya.
  4. Tanya alamat domisili pedagang dengan cermat berikut nomor teleponnya dan lakukan searching di Google alamat dan nomor telepon tersebut, jika nomor telepon dan alamat tersebut telah di blacklist oleh beberapa website seperti di : http://detektifmaya.blogspot.com/2012/10/daftar-nomor-hape-penipu-penipu_4983.html maka hentikanlah transaksi
  5. Jangan tertipu dengan harga yang super murah dan tidak masuk akal
  6. Ambilah salah satu poto di album dagangannya dan lakukan pencarian asal usul poto tersebut di Google, caranya baca di : http://www.meletekdewek.com/2012/10/cara-mengecek-sumber-gambar-di-google.html
  7. Sama seperti diatas, namun kali ini kita cari asal usul poto pedagangnya, jika terjadi perbedaan klaim kepemilikan poto seperti yang terjadi dikasus : http://detektifmaya.blogspot.com/2012/11/penipu-online-dengan-website-gratisan.html
Sekian dulu postingan dari saya....thanks sudah mampir

Sabtu, 17 November 2012

Penipu online dengan website gratisan

Hehehehe...kali ini Penipu online yang lagi-lagi mengaku dari Duri Riau yang nge chat salah satu akun FB saya memberikan Link Website gratiasan....sama kaya domain gratisan website ini hehhee...

Alamat webnya adalah http://www.surya2547.blogspot.com/ dengan nomor Hp 085233339483.

Kenapa langsung bisa di identifikasi sebagai penipu ini alasannya :


Klik dan baca aja ndiri gan....

Terus berikut penampakan poto profilnya : 


Liat potonya? nah ternyata poto tersebut dicatut oleh si Penipu dari websitenya Mr. Rully Oktavianto yang juga anggota HIPMI, kenapa yah modus si penipu online kebanyakan pasti nyatut poto dari beberapa anggota HIPMI?

Ini penampakan pemilik wajah yang sah :


semua kebohongan ini awal mulanya terungkap karena ini :


Hihihihihiihihi.....sekian dulu yah tulisannya...lagi ngantuk neh

Rabu, 07 November 2012

Daftar Facebook Penipu

Berikut beberapa daftar akun facebook penipu jualan online baik akun yang sengaja dibuat atau akun orang yang diretas, cekidot :
  1. Nyimas Pipit dengan Link https://www.facebook.com/mandirielektronikcity
  2. Erwin Aksa dengan link https://www.facebook.com/mustariastaman
  3. Istana elektronik Link https://facebook.com/istana.elektronik
  4. Surya Elektronik Link  https://www.facebook.com/surya2547
Sementara itu dulu, dan akan terus diupdate. Silahkan laporkan link akun facebook yang anda curigai ke meletekdewek@yahoo.com. Kami coba menelusuri dan mencari tahu apakah ada indikasi penipuan dari akun yang anda laporkan tersebut.

Solusi aman bertransaksi biar tidak tertipu adalah dengan menggunakan Jasa Rekber, apa itu Rekber? KLIK DISINI

Rabu, 31 Oktober 2012

Ternyata akun FB Mustari Astaman ada versi II nya


Nah kali ini ternyata akun serupa ada juga duplikatnya di : https://www.facebook.com/mustariastaman

Tapi diakun duplikat ini agak lebih canggih sedikit, karena :
  1. Tidak bisa dideteksi apakah ini akun orang yang di hack atau si Mustari Astaman ini sengaja membuat akun facebook sendiri
  2. Baik poto maupun keterangannya mencatut nama Erwin Aksa, Big Bossnya Bosowa Corporation yang juga ketua HIPMI 2008-2011
  3. Dan yang paling penting adalah, beliau mencantumkan daftar Penipu Online di Internet yang membuat orang beranggapan bahwa dia bukanlah Penipu Online, ini namanya tekhnik lempar batu sembunyi pantat....hehhee, coba perhatikan screen shot dibawah ini :

Tapi itu bukanlah sebuah keanehan bagiku, yang aneh adalah :


Apakah pikiran kamu sama denganku? yupsss...coba perhatikan alamat emailnya, pasti kamu juga menebak emailnya adalah mustariastaman@yahoo.com kan? itu karena awalan huruf depannya "M" ,  akhirannya adalah huruf "M" dan jumlah hurufnya juga 14 digit. Untuk memastikan hal itu maka saya coba bongkar tanda bintang-bintang tersebut disebuah tool, dan hasilnya adalah : "Cracking hash: cb02015709100c42eef27189667cb1d4
Plain text of cb02015709100c42eef27189667cb1d4 is m*************n@yahoo.com" nah setelah diesnkripsi lagi kode cb02015709100c42eef27189667cb1d4 itu merujuk kepada kata mustariastaman.

Oke, kita coba hacking, pertama saya coba buka melalui pertanyaan keamanannya namun tekhnik ini tidak berhasil dikarenakan informasi yang ada di Info beliau sangat tidak lengkap untuk dijadikan bahan acuan.

Lalu saya coba buka emailnya yang mustariastaman@yahoo.com....dan wawwwww betapa terkejutnya saya ternyata akun email mustariastman@yahoo.com ini sama sekali belum didaftarkan di yahoo. Hah kok bisa? nah justru disinilah letak kecanggihannya menurutku, beliau mencoba mengelabuhi cracker agar tersesat dalam menentukan tekhnik crackingnya, jadi orang akan berusaha meretas dengan berputar-putar disitu aja sampe bosen sendiri. hehehe....akhirnya aku coba daftarkan akun tersebut di yahoo, namun anehnya lagi sistem facebook sama sekali ga mau mengirimkan kode recover ke akun tersebut,,,,anehkan?

Yah gak apa-apa deh, minimal ada bahan buat diutak-atik kalo lagi bete...hehhehe