PROMO WEKKEND TOKO KAMI BERNIAGA ELKTRONIK BEKERJASAMA TELETAME (TAM) MENGADAKAN PROMO BESAR BESARAN SELURUH BARANG ELEKTRONIK DI TOKO KAMI DISKON 50% DAN SPESIALNYA FREE ONGKIR.
BURUAN...........!!!!!!!!! DAN DAPATKAN HARGA MURAH DAN RESMI TERPERCAYA HANYA DI TOKO KAMI YANG BERANI MENAWARKAN ANDA DISKON 50% DAN TIDAK ADA ONLINE SHOP YANG BERANI MEMBERIKAN NOMOR RESI TERLEBIH DAHULU SEBELUM UANG DIKIRIM KAMI AKAN MEMBERIKAN NOMOR RESI TERLEBIH DAHULU JANGAN KIRIM UANG ANDA SEBELUM MENERIMA NOMOR RESI DARI TOKO KAMI
KEJUJURAN DAN KEPERCAYAAN ANTARA ANDA DAN PIHAK TOKO KAMI ADALAH KELANCARAN DALAM USAHA PENGIRIMAN BARANG DENGAN CEPAT KE TANGAN ANDA
UNTUK INFO PEMESANAN VIA SMS/CALL:☎ ( 081 939 991 277)
*PROMO KHUSUS HARI INI DISCOUNT 10% BELI 3 GRATIS SATU (KHUSUS UNTUK 15 PEMBELI TERCEPAT).BURUAN STOCK BARANG TERBATAS
KUNJUNGI DAN NIKMATI BELANJA ONLINE DENGAN
HARGA TERMURAH DAN KUALITAS TERBAIK,
HANYA DI: http://www.berniaga/ elektronic.com/
BlakBerry Curve 3G 9300 Rp.1.500.000 ☎ ( 081 939 991 277)
info pemesanan ☎082 344 520 887
NIKMATI BERBAGAI KEUNTUNGAN DAN KEISTIMEWAHAN BELANJA DISINI:
* Barang Berkualitas dan Harga Relatif Lebih Murah.
* Dapat diantar ke Seluruh Indonesia.
* Keamanan dijamin karena Setiap Pengiriman disertai dengan Asuransi.
* Proses Cepat dan Sederhana.
* Semua Produk yang ditawarkan disini Merupakan Produk Baru, 100% (Tersegel), Original dan Bergaransi Resmi 1tahun.
Seperti itulah kira-kira isi share seseorang di facebook, kemungkinan besar facebook tersebut adalah facebook yang dihack seseorang dan digunakan untuk melakukan tindak penipuan Online.
Terlihat seperti sangat meyakinkan...yah setidaknya bagi orang awam yang sering menonton iklan berniaga di tipi namun tidak memiliki insting yang jeli dalam menganalisa kalimat-kalimat diatas.
Maka dari itu saya sangat tertarik untuk mengulasnya disini, cekidot :
Pertama yang harus saya jelaskan adalah bahwa Berniaga bukanlah situs toko online yang menjual barangnya secara langsung, berniaga adalah situs pihak ketiga dalam bisnis transaksi online, ingat....Berniaga bukanlah Toko Online
Kalimat "TIDAK ADA ONLINE SHOP YANG BERANI MEMBERIKAN NOMOR RESI TERLEBIH DAHULU SEBELUM UANG DIKIRIM KAMI AKAN MEMBERIKAN NOMOR RESI TERLEBIH DAHULU JANGAN KIRIM UANG ANDA SEBELUM MENERIMA NOMOR RESI DARI TOKO KAMI" ohhhh com'on dude, ini adalah kalimat terkonyol dan terbodoh yang pernah aku baca, bagaimana mungkin nomor resi sudah keluar sedangkan alamatnya belum ada???? inget saudara-saudara, resi adalah hak milik pihak jasa pengiriman paket dan tidak mungkin resi ada sebelum paket yang akan dikirimkan ada, itu artinya untuk mempacking sesuatu harus ada alamat yang akan dikirimkan. Terus siapa yang berani jamin bahwa nomor resi tersebut benar-benar kiriman buat anda? googling aja dapet kok.
"KEJUJURAN DAN KEPERCAYAAN ANTARA ANDA DAN PIHAK TOKO KAMI ADALAH KELANCARAN DALAM USAHA PENGIRIMAN BARANG DENGAN CEPAT KE TANGAN ANDA" sekali lagi ini merupakan kalimat ambigu terbodoh yang dikarang oleh seseorang amatiran. Kalimat itu bisa diartikan bahwa tidak ada hubungannya antara kepercayaan dengan usah pengiriman barang yang cepat.
Anda liat nomor telepon costumer servicenya yang menggunakan nomor GSM, com'on Berniaga adalah website besar dan profesional yang tidak akan mungkin memiliki nomor costumer service yang menggunakan nomor GSM
Jadi kesimpulannya adalah, akun fb ini tadinya adalah akun fb seseorang yang mengatasnamakan Ungu Violet yang berjualan baju sejak tahun 2010, dan perkiraan saya di tahun 2013 atau baru saja akunya di hack seseorang untuk menipu jualan Blackberry.
Hal ini sangat berbahaya mengingat akun ini adalah akun seseorang yang berjualan online secara jujur namun Penipu yang mengehacknya memanfaatkan jerih payah pemilik akun fb yang asli dalam memanage kepercayaan konsumennya selama bertahun-tahun....kejam
Oh iya satu lagi, link website www.berniaga/electronic.com yang ditulis diatas adalah alamat web yang tidak valid alias tidak pernah ada, jadi kesimpulannya pelaku adalah hacker amatiran yang gak bisa bikin website namun sedikit memahami tekhnik hacking dari pertanyaan keamanan pemilik asli yang emang sangat mudah ditebak. Sekian
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terimakasih atas kunjungan Anda, semoga kontribusi Anda dapat mengedukasi Masyarakat agar bisa berinternet Sehat. Untuk menghindari laporan dan komen yang menjelekan pribadi lain, maka Mr. i akan menyeleksi setiap komentar yang akan dipublikasikan, dan Mr. i tidak menerima komentar dari Anonymous